Biaya penerbangan, akomodasi hotel dan rental mobil mungkin menjadi hal yang paling penting sebelum berangkat traveling,
tapi aspek ini adalah hal basic yang harus disiapkan sebelum traveling. jika anda ingin lancar, menghindari stres dalam perjalanan,
anda harus cari tahu dulu tentang tujuan anda, dan mengatur keuangan saat ada disana dan saat anda pulang adalah kunci segala masalahnya.
Jangan pergi traveling dulu sebelum melakukan 10 hal berikut ini.
1. Kelola Keuangan Anda
jika anda sedang berwisata domestik, persiapkan Uang Tunai dalam perjalanan Traveling anda, karena jika anda turun dari pesawat, dan pergi ke ATM, akan membuang waktu berharga anda, dan belum tentu juga ATM Bank tempat anda menabung ada disana, dan anda harus mengambil uang di ATM lain, dan uang yang anda simpan bisa dipotong administrasi oleh ATM bank lain.
2. Hubungi Dulu Bank Anda sebelum berpergian ke Luar Negeri
Jika anda pergi ke luar negeri, pilihan paling utama pasti langsung menarik atm saat tiba di destinasi anda, dan mengambil uang sesuai mata uang disana. cek dulu apakah ada atm bank anda di negara tujuan, mungkin di negara-negara besar ada, tetapi jika airportnya kecil, tidak ada jaminan akan ada penukaran uang langsung dari ATM.
Hubungi dulu Bank tempat anda menabung, apalagi jika anda ingin menggunakan kartu kredit di negara tujuan, karena Bank dan perusahaan kartu kredit akan melacak kartu kredit anda dipakai dimana saja, dan jika anda tidak memberitahu mereka, kalau anda tidak berada di negara asal, mereka akan menduga kalau kartu kredit yang anda gunakan di luar negeri saat traveling adalah penipuan, atau sedang di hacking. jadi ada baiknya bagi anda untuk jaga-jaga hal seperti ini, supaya kartu kredit anda tidak diblok saat anda pergi traveling.
3. Rencanakan hari pertama anda
hari pertama adalah adaptasi pertama anda, karena anda akan lebih sering tersesat dan sikap orang-orang di negara tujuan anda masih asing bagi anda. pertama anda harus mencari tempat untuk mengistirahatkan diri anda, dan anda harus mencari dimana tempat wisata yang menarik bagi anda dan menentukan waktu terbaik di tempat mana, karena anda mempunyai waktu yang terbatas di negara tersebut, jadi anda harus benar-benar memaksimalkan waktu anda. hal tersebut membantu anda adaptasi anda di hari pertama.
4. Rencanakan hari terakhir anda
Rencanakan hari terakhir anda sesuai, samakan dengan hari pertama anda. Tempatkan barang-barang penting anda seperti : kunci rumah, kunci kendaraan, uang untuk taxi atau Gojek, kartu handphone, dan dokumen anda dalam 1 tempat, atau yang anda paling mudah mencarinya. karena jika anda lupa, sangat tidak lucu dan tidak efektif membongkar barang-barang karena kehilangan barang-barang tersebut di tengah airport atau di tengah jalan.
5. Bebaskan tangan anda dari Gadget ( kecuali untuk foto-foto )
Meskipun menjadi barang yang paling penting dalam traveling, handphone anda untuk di beberapa negara, melakukan hal-hal seperti menyetir menggunakan handphone, bisa dianggap tindakan yang menyalahi aturan. anda tidak mau kan tiba-tiba polisi
membunyikan sirine nya dan menggiring anda ke kantor polisi setempat saat anda liburan?
6. Cek Cuaca Tempat Tujuan
Selalu cek hal ini dulu dari pertama, karena ini hal yang bisa mempengaruhi anda dalam hal positif atau negatif. misal, jika anda ingin main salju saat di negara tujuan, tetapi saat anda kesana malah musim panas… hahhh, salah siapa kalau begitu, makanya cek dulu sebelum berangkat, ini adalah salah satu hal basic yang paling penting juga.
7. Cari Tahu apakah hal yang berhubungan dengan hobi anda ada di negara tujuan atau tidak
Misal, anda suka musik dan memainkan alat gitar, cek apakah disana menjual gitar unik atau gitar idaman anda dengan harga yang lebih murah, karena dari sisi pengiriman anda langsung membawa gitarnya dan menghemat waktu dan uang,
sekali mendayung 2 3 pulau terlewati bukan ?
8. Cek Peta untuk transportasi publik massal
Saat anda traveling di luar negeri, cek transportasi publik massal seperti monorail atau bus dalam kota. berpergian dengan transportasi publik massal selain memberikan pengalaman baru yang menyenangkan, mungkin anda bisa mendapatkan spot foto foto yang unik saat ada di dalam, atau bertemu dengan warga sekitar dan berinteraksi. suatu saat anda kembali ke kota itu, anda sudah punya networking terpercaya di tempat tersebut.
9. Cek Hiburan atau Event Lokal di Kota atau Negara Tujuan
Setiap kota pasti punya Event atau Festival Tahunan, atau mungkin ada event yang baru akan dimulai tahun ini. menjadi bagian atau menyaksikan dalam event atau festival secara langsung, akan memberikan pengalaman yang tak terlupakan.
10. Siapkan baterai handphone dan Kamera juga SIM Card Global
Liburan selain menghilangkan penat, pastinya untuk menambah koleksi foto-foto anda, jadi pastikan anda sudah mengisi full baterai handphone dan kamera anda, jika urgent bawa juga back up batre anda, seperti powerbank dengan daya yang besar.
simcard global pun sama pentingnya, jaga-jaga untuk anda, selain untuk berkonikasi, bisa memberi kabar mengenai hal yang menimpa anda.
jadi travelers, siapkanlah selalu beberapa hal diatas untuk memaksimalkan waktu traveling anda di kota atau negara tujuan, jangan sampai traveling malah membuat anda pusing karena masalah yang
muncul saat traveling.
—————————————————————————————————————————————————————–
Untuk Info Liburan Domestik dan Interanasional, ALL IN ataupun tidak, bisa dilihat di list Traveling Liburan winatour.com
Info :
Office : 021 5366 6368 / 69
Mobile : 0818 0881 5712 / 0811 880 2977
Email : info@winatour.com
Pin Bbm : 53a8895e